Kita dipilih untuk menikmati hadirat TUHAN
Kesaksian pribadi saya akan pengenapan Firman Tuhan dalam Injil Yohanes 6:44 dimana kita telah dipilih oleh Bapa Cahaya kemuliaan untuk menikmati hadirat Tuhan. Ketika kita masuk dalam hadirat Trinitas Allah Bapa maka kita akan mendapatkan ketenangan. Disana tanpa seijin Bapa Cahaya Kemuliaan engkau tidak bisa menikmati hadiratNya sebab siapa yang menikmati hadiratNya adalah orang-orang yang telah dipilih dan layak menerimanya. Berjumpa dengan Bapa Cahaya Kemuliaan itu termanifestasi dalam sebuah ketegasan berucap saat hendak menyembah. Disana Bapa telah menyelaraskan seluruh pikiran, mata, telinga, mulut dan hati kita. Sebab telah dinyatakan Kudus Oleh Bapa Cahaya Kemuliaan. Berjumpa dengan Tuhan Yesus Kristus termanifestasi dalam berucap saat penyembahan, membuat kepala tertunduk, hati merasakan kehangatan, nampak penglihatan Yesus di salibkan dalam gambaran pikiran dan mata seakan mengeluarkan sebuah sinar seperti senter menyinari gambaran pikiran. Mulutpun terucap setiap kalimat pe...